Sejarah Singkat Yayasan Al Hikmah Sempor
Yayasan Al-Hikmah Sempor diawali dari Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Hikmah yang berdiri sejak tahun 1980-an. TPQ Al-Hikmah didirikan oleh Ust. Drs. Widodo Agus Kiryanto, Ust. Rusimin, SE, Ust. Sigit Hartono, dan lain-lain dengan dukungan tokoh masyarakat dan tokoh agama masyarakat desa Selokerto saat itu.
Kehadiran TPQ Al-Hikmah saat itu bagaikan magnet bagi masyarakat Desa Selokerto Kecamatan Sempor, bahkan sampai keluar dari wilayah Desa ataupun Kecamatan Sempor (Kecamatan Gombong, Kecamatan
Buayan). Sudah ratusan santri diluluskan TPQ Al-Hikmah sejak tahun 1980 dengan kompetensi santri dapat Baca Tulis Al-Qur’an (BTAQ), mampu mengerjakan ibadah sholat 5 (lima) waktu dan doa–doa harian serta diarahkan untuk berakhlakul karimah.
Berkat para inisiator yaitu Ust. Tohari, Ust. Haryoko, dan lain-lain serta dukungan berbagai elemen masyarakat dan pemerintahan di Kecamatan Sempor, bertekad mendirikan LPIT. Tahun 2001 berdirilah Yayasan Al-Hikmah pada bulan Mei 2001 melalui Akta Notaris Darmono, SH, No. 32/HT.01.09.700/2001Tgl. 28 Mei 2001, dengan nama YAYASAN AL-HIKMAH. Setelah berdirinya yayasan, kemudian menyelenggarakan Taman Kanak – Kanak (TK) Islam Al-Hikmah sejak Tahun Pelajaran 2001/2002 mulai beroperasi.
Alhamdulillah, bagaikan bergulirnya bola salju maka sampai sekarang Yayasan Alhikmah Sempor Kebumen masih tetap eksis dan memberikan manfaatnya untuk masyarakat dengan berbagai kegiatan seperti dalam bidang Pendidikan yayasan Al Hikmah Sempor sudah membawahi dari TPA, KB, TK, SD dan insyaa Allah kedepannya akan berdiri SMPIT Al Hikmah Kebumen.